Assalamu’alaikumWarohmatullohiWabarokatuh
Puji syukur kehadirat Allah SWT, karena kita masih diberikan kesempatan, kekuatan, dan kesehatan untuk melanjutkan ibadah kita, karya kita, serta tugas dan pengabdian kita dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa dan negara yang tercinta. Rasa syukur ini juga saya panjatkan dalam rangka peluncuran situs website resmi MTs Al-Multazam Mojokerto sebagai sarana informasi dan komunikasi.
Di era global dan pesatnyaTeknologi Informasi ini, tidak dipungkiri bahwa keberadaan website untuk lembaga pendidikan MTs Al-Multazam sangatlah penting. Website tersebut dapat digunakan sebagai sarana informasi dan komunikasi pihak Madrasah dengan siswa, guru, orang tua, alumni, komite dan stake holder secara luas. Website Madrasah ini dapat berfungsi sebagai media pembelajaran yang memuat artikel yang dibuat oleh guru, siswa dan staff lainnya. Selain itu juga website juga dapat menjadi sarana promosi Madrasah yang cukup efektif. Berdasarkan hal tersebut saya harapkan nanti nya berbagai kegiatan Madrasah dapat diunggah dari website MTs Al Multazam ini, sehingga masyarakat dapat mengetahui kegiatan dan prestasi yang telah berhasil diraih oleh Madrasah ini. Besar harapan saya, sarana ini dapat memberi manfaat bagi semua pihak yang ada pada lingkup pendidikan secara khusus bagi civitas akademik MTs Al-Multazam.