Sebagai salah satu agenda tahunan yang paling ditunggu-tunggu oleh para santri, Classmeeting MTs Al-Multazam Mojokerto kembali hadir sebagai penutup kegiatan semester genap Tahun Ajaran 2024/2025. Kegiatan ini secara resmi dimulai pada hari Senin, 16 Juni 2025, dengan pelaksanaan apel pembukaan yang berlangsung khidmat dan sarat semangat. Seluruh santri tampak antusias berkumpul di lapangan, mendengarkan pengarahan dari panitia, sekaligus menyambut rangkaian acara dengan wajah ceria dan semangat yang membara.
Classmeeting tahun ini disusun dengan konsep yang menarik dan penuh warna, menjadi sarana rehat yang menyenangkan sekaligus bermakna setelah para santri menjalani serangkaian ujian yang cukup padat dan menantang. Mulai dari ujian akhir sekolah, ujian bahasa, diniyah, murotil Qur’an, muhafadzoh, hingga koreksian kitab, semua berhasil mereka lewati dengan penuh perjuangan.
Berbagai kegiatan lomba akan digelar selama rentang waktu 16 hingga 26 Juni 2025, melibatkan partisipasi santri secara individu maupun berkelompok. Ragam perlombaan tersebut tidak sekadar menjadi hiburan, tetapi juga dirancang untuk menanamkan nilai-nilai sportivitas, kekompakan, kreativitas, dan semangat kompetitif yang sehat. Setiap lomba membawa warna dan pengalaman tersendiri yang pastinya akan dikenang oleh para peserta.
“Partisipasi santri sangat luar biasa. Hampir semua kegiatan berjalan dengan lancar, semarak, dan penuh antusiasme. Kami berharap, untuk Classmeeting di tahun-tahun berikutnya, semangat para santri bisa lebih meningkat lagi, termasuk dalam hal ketepatan waktu dan keaktifan dalam setiap agenda,” ujar salah satu panitia pelaksana.
Harapannya, Classmeeting ini tidak hanya menjadi ajang hiburan dan refreshing semata, tetapi juga menjadi sarana yang efektif untuk mengembangkan potensi diri, mempererat kebersamaan antar santri, menumbuhkan semangat baru, serta menanamkan nilai-nilai positif yang kelak akan mereka bawa dalam perjalanan hidup dan pendidikan berikutnya.
Selamat mengikuti Classmeeting! Jadikan momen ini sebagai langkah untuk tumbuh, berproses, dan terus bersyukur bersama.